P.Siantar, Aloling Simalungun
Walikota Pematangsiantar Dr H Hefriansyah SE MM didampingi Ny Syahputri Hefriansyah br Hutabarat menggunakan hak pilih Pilkada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 009
Jalan Seram, Kelurahan Bantan, Kecamatan Santar Barat, Rabu (9/12/2020). Hefriansyah beserta istri tiba di TPS sekitar pukul 09.00 WIB.
Sama dengan pemilih lainnya, Hefriansyah dan Ny Syahputri menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Mulai mengenakan masker, mencuci tangan, menggunakan hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh, dan mengenakan sarung tangan sekali pakai.
Usai menggunakan hak pilih, Hefriansyah mengucapkan syukur karena warga sangat antusias datang ke TPS dan menggunakan hak pilih.
“Alhamdulillah, masyarakat yang hadir cukup antusias. Hingga pukul 09.00 WIB, kehadiran warga di TPS ini mencapai 50 persen,” kata Hefriansyah.
Hefriansyah mengharapkan masyarakat Kota Pematangsiantar antusias datang ke TPS masing-masing untuk menggunakan hak pilih demi Kota Pematangsiantar yang semakin Mantap, Maju, dan Jaya. (nu)
Discussion about this post